Jakarta - Usia Windows XP memang sudah menginjak 11 tahun, namun keberadaannya masih populer di kalangan pengguna. Sayangnya, salah satu software edit foto milik Adobe tak akan lagi mendukung OS tersebut.
Software yang dimaksud adalah Photoshop. Adobe mengumumkan bahwa CS6 adalah Photoshop versi terakhir yang mendukung sistem operasi besutan Microsoft ini.
Kebutuhan akan interface hardware grafis modern yang dibutuhkan Photoshop adalah pemicu keputusan tersebut. "Tim dari Photoshop memberitahukan bahwa Photoshop CS6 (13.0) akan menjadi versi mayor Photoshop terakhir yang mendukung Windows XP," ujar Tom Hogarty, Adobe Product Manager dalam postingan blog.
Ini bukan kali pertama produk dari Adobe menghentikan dukungannya pada Windows XP. Dilaporkan, Adobe Lightroom 4 juga tak lagi mensupport Windows XP. Demikian seperti dikutip detikINET dari Cnet, Senin (17/9/2012).
Meski Windows XP masih menjadi OS milik Microsoft dengan penjualan terbaik, namun pengembang piranti lunak dari Adobe mencari versi terbaru dari sistem operasi tersebut untuk menjalankan programnya.
sumber :
http://inet.detik.com